Friday, June 12, 2015

7 Cara Ampuh Menjaga Kesehatan Mata


7 Cara Ampuh Menjaga Kesehatan Mata adalah artikel yang akan menglas tentang tips bagi kita untuk menjaga kesehatan mata. Mata adalah salah satu organ tubuh yang sangat berharga. Tanpa mata dunia gelap, maka senantiasalah kita bersyukur kepada-Nya. Dengan mata yang sehat kita bisa melihat dunia beserta isinya yang indah. Oleh karena itu kita harus senantiasa menjaga kesehatan mata dari beberapa penyakit yang kemungkinan bisa menyerang diantaranya miopi (rabun jauh), presbiopi(rabun senja), maupun hipermetropi (rabun dekat). Lalu bagaimana caranya untuk menjaga kesehatan mata?

Sahabat Sehat Ideal Tubuhku, Banyak sekali penyakit yang bisa menyerang mata. Oleh karena itu langsung saja dibawah ini 7 Cara Ampuh Menjaga Kesehatan Mata:


  1. Jarak Membaca Buku. Usahakan membaca buku dalam jarak yang ideal yaitu jarak antara buku dan mata kira-kira 30 cm. Hal ini bisa mencegah mata dari miopi ataupun hipermetropi.
  2. Jangan dengan Tiduran, kabanyakan anak jaman sekarang menonton tivi dengan tidur, membaca buku dengan tidur dll. Hal ini bisa membuat mata tidak sehat. Usahakan untuk tidak dengan tiduran.
  3. Cukup Pencahyaan. Terlalu terang dan terlalu redup cahaya disekitar kita, itu juga bisa merusak mata. Usahakan cahaya itu pas. tidak terlalu terang dan tidak terlalu redup. Apalagi ketika Anda membaca usahakan hindari cahaya yang redup. Hal ini bisa menyebabkan Miopi ataupun hipermetropi.
  4. Mata Perlu Diistirahatkan. Usahakan untuk Anda mengistirahatkan mata, utamanya ketika Anda terlalu lama menonton tv, bermain laptop dan sebagainya. 
  5. Jangan Kucek Mata. Usahakan untuk tidak mengucek mata karena ketika tangan Anda kotor mata bisa terinfeksi dan bisa berakibat fatal pada mata.
  6. Kedipkan Mata. Usahakan mengedipkan mata lebih sering apalagi ketika Anda sedang fokus pada komputer atau tv terlalu lama. Tapi perlu diingat bahwa kedipan ini masih dalam intensitas normal.
  7. Nutrisi untuk Mata. Nutrisi untuk mata sangat diperlukan, karena mata juga butuh asupan enegri. Usahakan untuk banyak mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A, karena vitamin A sangat baik untuk mata.
Demikianlah 7 Cara Ampuh Menjaga Kesehatan Mata, semoga bermanfaat.

Beberapa Artikel yang bisa Anda baca:

0 comments:

Post a Comment