Monday, June 29, 2015

Manfaat dari Buah Tomat bagi Kesehatan

Buah tomat itu memiliki warna merah yang mencolok, semua orang tentu tidak asing lagi dengan buah ini. Buah tomat bisa dimakan langsung atau mau dimasak terlebih dahulu untuk makanan keluarga. Karena tomat termasuk buah-buahan maka tak dapat diragukan lagi kalau tomat itu memiliki kandungan nutrisi yang banyak. Terus jika tomat memiliki nutrisi yang banyak pasti sangat bermanfaat bagi kesehatan, jadi manfaat apa yang dapat kita peroleh dengan mengonsumsi buah tomat?

Teman-teman sehat ideal tubuhku, tomat merupakan buah yang murah meriah, dalam hal harganya dipasaran. Sehingga tidak heran jika tomat akan selalu ada di dapur dan di kulkas Anda. Meskipun bergitu banyak sekali kandungan dari buah tomat tersebut. Berdasarkan fakta buah ini adalah sumber vitamin A, vitamin C, vitamin K, Kalium, thiamin, folat, niacin, vitamin B6, magnesium, fosfor, tembaga serta rendah sodium, rendah lemak jenuh, rendah kalori maupun kolesterol. Inilah yang membuat buah tomat wajib untuk Anda konsumsi. Oke langsung saja apa saja si manfaat dari buah tomat bagi kesehatan?

  1. Melancarkan dan menyehatkan sistem pencernaan. Salah satu kandungan dari buah tomat adalah buah tomat itu mengandung serat yang tinggi jadi buah ini sangat cocok untuk menyehatkan sistem pencernaan Anda. Mulai sekarang konsumsilah buah tomat jika ingin sistem pencernaan Anda sehat dan lancar.
  2. Dapat melindungi kulit wajah dan kulit tubuh. Ini dikarenakan tomat menjadi sumber likopen. Kandungan likopen dapat melindungi dari kerusakan karena sinar ultraviolet dari matahari. Makanya mengonsumsi tomat itu juga menyehatkan kulit.
  3. Memperkuat tulang tubuh Anda. Seperti yang telah sya tulis diatas bahwa tomat mengandung vitamin K. Vitamin K ini sangat baik untuk memperkuat tulang tubuh Anda. Vitamin K juga mambantu Anda mencegah terjadinya pengeroposan tulang atau biasa dikenal dengan osteporosis.
  4. Efektif dalam mencegah kanker. Bagi Anda yang tak ingin terserang berbagai penyakit kanker seperti kanker prostat, mulut, tenggorokan, lambung, usus besar, dan kanker ovarium, mulai dari sekarang rutinlah mengonsumsi toamat, karena kandungan likopen pada tomat membantu mencegah seranagan kanker pada tubuh Anda.
  5. Sebagai pencegah diabetes secara alami. Tomat bisa menjadi pencegah diabetes secara alami, karena kandungan kromium pada buah tomat, mampu membantu menyeimbangkan kadar gula darah pada tubuh Anda. Sehingga kadar gula darah Anda lebih stabil dan tidak membahayakan Anda.
  6. Menajamkan penglihatan Anda. Sebagai sumber vitamin A, tomat mampu menajamkan penglihatan Anda. Tomat juga membantu menjaga kesehatan mata, jadi konsumsilah tomat dengan rutin mulai dari sekarang.
  7. Memperkuat mahkota kepala Anda. Kandungan vitamin A mampu memperkuat rambut mulai dari akar hingga ujung rambut Anda.
Baca artikel kesehatan lainnya:
Demikianlah sehat ideal tubuhku membahas tentang Manfaat dari Buah Tomat bagi Kesehatan setelah mengetahu manfaat dari buah tomat yang bayak sekali bagi tubuh kiat, ayo mulailah mengonsumsi tomat, harganya terjangkau, kesehatan Anda terjamin. Salam sehat!!!

sumber: beliefnet

0 comments:

Post a Comment